BAWASLU KOTA PALOPO GELAR FASILITASI PEMBINAAN DAN PENGUATAN KELEMBAGAAN
|
Palopo, 26/09/2025– Bawaslu Kota Palopo melaksanakan kegiatan Fasilitasi Pembinaan dan Penguatan Kelembagaan sebagai bagian dari upaya meningkatkan kapasitas serta memperkuat peran pengawasan pemilu di daerah.
Kegiatan ini menghadirkan narasumber tingkat nasional dan provinsi, yakni Dr. H.M. Taufan Pawe, S.H., M.H. (Anggota Komisi II DPR RI), Dr. Fauziah P. Bakti, S.H., M.H. (Tim Pemeriksa Daerah Provinsi Sulawesi Selatan), serta Dr. Drs. Bahtiar Baharuddin, M.Si. (Ditjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri).
Dalam sambutannya, Dr. H.M. Taufan Pawe menegaskan pentingnya penguatan kelembagaan pengawasan pemilu di daerah. Menurutnya, hal tersebut merupakan faktor kunci dalam meningkatkan legitimasi Bawaslu dalam menjalankan fungsi pengawasan pemilu dan pemilihan.
Sementara itu, Khaerana, Ketua Bawaslu Kota Palopo, menyampaikan apresiasinya atas terlaksananya kegiatan ini. “Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap mendapat masukan dan kritik konstruktif dari berbagai pihak, sehingga ke depan Bawaslu Kota Palopo dapat semakin baik dalam menjalankan tugas dan kewenangannya,” ungkapnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kesbangpol Kota Palopo selaku perwakilan Wali Kota Palopo, Kasdim mewakili Dandim 1403 Palopo, KBO Reskrim mewakili Polres Palopo, organisasi kepemudaan (OKP), media, partai politik, serta para penggiat pemilu.
Melalui kegiatan ini, Bawaslu Kota Palopo menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat sinergitas bersama seluruh elemen masyarakat dan pemangku kepentingan demi terciptanya pengawasan pemilu yang berintegritas, transparan, dan profesional.
Penulis dan Foto :Humas Bawaslu Palopo