Apel Siaga Jelang PSU Herwyn Malonda Pastikan Kesiapan Jajaran Bawaslu Palopo
|
Palopo – Dalam rangka menghadapi Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kota Palopo, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) menggelar Apel Siaga yang dipimpin langsung oleh Anggota Bawaslu Republik Indonesia, Herwyn Malonda, sebagai Pemimpin Apel, Senin (20/5/2025).
Apel yang digelar bertepatan dengan peringatan Hari Kebangkitan Nasional ini dihadiri oleh jajaran staf ahli Bawaslu RI, Ketua dan anggota Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan, Ketua dan anggota Bawaslu Kota Palopo, staf sekretariat, Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam), serta Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) se-Kota Palopo.
Dalam arahannya, Herwyn Malonda menekankan pentingnya semangat kebangkitan nasional sebagai landasan dalam pelaksanaan pengawasan PSU yang berkualitas. Ia menyebut bahwa pelaksanaan tugas pengawasan saat ini adalah hal yang krusial dan menuntut perjuangan serta tekad yang kuat dari seluruh jajaran.
“Apakah Bapak-Ibu pengawas siap untuk melaksanakan pengawasan pemiihan? Karena pengawasan bukan sekadar teknis, melainkan bentuk pengabdian dalam mewujudkan kedaulatan rakyat. Saya minta kejujuran, keteguhan dan keteladanan, jangan beri ruang bagi manipulasi, intimidasi, atau pelanggaran sekecil apapun,” tegas Herwyn dalam sambutannya.
Herwyn juga mengajak seluruh jajaran untuk bangkit dalam semangat kolektif dan bersatu di bawah kepemimpinan Bawaslu Kota Palopo, dengan dukungan dan perlindungan dari Bawaslu RI. Ia mengingatkan agar seluruh pengawas kuasai regulasi, pahami prosedur dan bertindak cepat serta tepat. Menjadi pengawas yang hadir dan respinsif di setiap tahapan PSU.
“Kita butuh semangat kolektif dan soliditas yang super. Bangkit untuk kebersamaan. Saling mendukung sesama jajaran dan kita harus meyakini bahwa kita tidak bekerja sendiri, tetapi bersama masyarakat,” tambahnya.
Ia juga menegaskan bahwa bangkit demi demokrasi yang bermartabat berarti memastikan proses ulang benar-benar menjamin keadilan, kepastian hukum, dan pada akhirnya kepercayaan publik terhadap demokrasi.
Dengan semangat Hari Kebangkitan Nasional, apel ini menjadi pemantik komitmen bersama jajaran pengawas pemilu di Palopo untuk menjalankan tugas pengawasan secara maksimal demi menjaga kemurnian suara rakyat serta memperkuat kepercayaan publik terhadap demokrasi.